Tahun kabisat kembali menyapa di tahun 2020. Bulan kabisat ini hanya datang empat tahun sekali, banyak yang menyambut kedatangannya dengan mengadakan promo. Seperti halnya restoran steak Barapi Meat & Grill dan restoran burger BarBurger by Barapi, hadirkan promo kabisat sepanjang bulan kasih sayang.
BaraNews, Jakarta, 4 Februari 2020 – Bulan kabisat yang datangnya empat tahun sekali ini disambut hangat oleh para pelaku usaha. Seperti halnya restoran steak Barapi Meat & Grill dan restoran burger BarBurger by Barapi yang saat ini menyambutnya dengan berbagai promo.
“Sekarang kan tahun kabisat, yang di mana ada penambahan satu hari agar bisa menyesuaikan penanggalan dengan tahun astronomi. Jadi, saya dan tim meluncurkan promo kabisat sepanjang bulan kasih sayang ini,” ucap Ahmad Rifai, Marketing Communications Executive & Digital Spesialist yang mengelola brand Barapi Meat & Grill dan BarBurger by Barapi.
Promo yang sedang berlangsung di Restoran steak Barapi Meat & Grill diberi nama BaraLove yang artinya Barapi in Love. Sedangkan promo di BarBurger by Barapi dikasih nama BarLove yang berarti BarBurger in Love. “Promo BaraLove dan BarLove ini sedang menghiasi program dari tim marcom untuk menyapa kehadiran tahun kabisat,” ucapnya.
“Harga dari BaraLove pun sangat terjangkau. Semua paketnya cuma 24 ribu, BaraLove 1 itu ada Hotswing ditambah nasi sama ice tea dan BaraLove 2 itu ada Spaghetti ditambah kentang sama ice tea. Kalau di promo BarLove semua serba 14 ribu, BarLove 1 itu ada BarEco Burger ditambah Ice Tea dan BarLove 2 itu ada Spaghetti Bolognese sama Ice Tea,” lanjutnya.
Rifai menambahkan bahwa promo ini berlangsung dari tanggal 3 Februari hingga 29 Februari 2020. “Promonya sepanjang bulan Februari 2020, berlaku di semua cabang. Baik Offline maupun Online,” tambahnya.
Di akhir pembicaraan, Rifai mengingatkan bahwa promo BarLove dan BaraLove ini pada tanggal 3 sampai 25 Februari 2020 itu dimulai dari pukul 11:00 WIB s/d 18:00 WIB. “Pada tanggal 3 sampai 25 Februari itu dimulai dari jam 11 siang sampai jam 6 sore, baik offline maupun online. Namun, di tanggal 26 sampai 29 Februari, promonya berlangsung dari opening sampai closing, baik offline maupun online,” tutupnya. (Fay)